Wednesday, February 06, 2008

CitiBank dan Pelestarian Hutan

Sebagai salah satu Bank yang cukup ternama, ternyata CitiBank memiliki konsep yang sungguh mulia. Konsep paperless.

Sebagai salah satu nasabahnya yang memilih untuk menggunakan layanan Citibank Electronic Statement, baru saja mendapatkan ucapan terima kasih dari Citibank. Bukan sekedar terima kasih biasa. Namun terima kasih telah membantu Citibank untuk berpartisipasi dalam usaha mengurangi penggunaan kertas untuk mempertahankan kelestarian hutan. Wowww .....

Nice ...
Mengurangi kertas untuk mempertahankan kelestarian hutan ...

Bahkan bukan itu saja, Citibank juga rutin melakukan aktivitas penanaman pohon bakau dan mangrove di kawasan Angke Kapuk, DKI. Sayang sekali saya berada di Surabaya, sehingga tidak bisa turut berpartisipasi program penanaman tersebut.

Semoga niat mulia ini, mendapatkan apresiasi yang baik oleh masyarakat. Serta mendapatkan balasan dari Tuhan atas usahanya dalam turut serta menyelamatkan bumi ini.

No comments: